Musim hujan di daerah anda, jarang sekali ketemu dengan cuaca yang cerah sedangkan jadwal anda untuk hari yang sakral semakin dekat dan tak bisa dielakkan, tetapi anda belum Prewedding, jangan khawatir kalau daya kreatifitas dan imajinasi tinggi maka tidak ada yang tidak mungki. Musim Hujan dapat memunculkan suasana tersendiri yang akan muncul saat hujan saja, sungguh senangnya anda disaat hujan bersama si doi. Menikah di akhir tahun dan awal tahun memang banyak, selain katanya bulan bagus mungkin ada niat tersendiri didalamnya.

Musim Hujan bukan penghalang kita untuk melakukan prewedding. Prewedding di musim hujan menghadirkan suasana yang berbeda. Tetapi dengan cara yang benar kita harus berdoa agar cerah. Namanya saja peristiwa alam, tentu kita tidak dapat menentukannya. Tidak sedikit yang prewedding di saat hujan dan sukses mendapatkan foto kece badai sebadai hujan yang menerpa mereka termasuk tim saya.

Supaya anda sukses untuk melakukan foto Prewedding di musim hujan, maka saya akan membagikan beberapa tips yang mungkin bermanfaat untuk anda para pasangan dan untuk para Photografer

Beberapa tips yang mungkin berguna saat akan melangsungkan foto prewedding di musim hujan:

- Berkomunikasilah dengan fotografer. kamu perlu mengkomunikasikan mengenai prewedding yang akan dilakukan. Terutama soal cuaca buruk yang mungkin terjadi di tengah sesi pemrotretan, gunakanlah ide kamu atau meminta  saran fotografer untuk hal ini. Ini lebih ke brainstorming sih ya sebenarnya. 

- Pilih lokasi yang tepat. kamu suka outdoor, Prewedding dengan konsep outdoor memang terlihat menyenangkan dan menarik? Tapi ingat, hujan bisa datang kapanpun. Kebayang gak prewedding di tengah hutan atau kebun teh kemudian hujan turun deras, sudah pernah? Sudah, kita gitu lho.. Tapi prewedding tetap berlangsung, dan tak kalah menyenangkan. Apa coba rahasianya. Ini masih bagian dari komunikasi sebelum foto digelar, jika hujan apa yang akan dilakukan. Simple nya masuk mobil dan kita beri waktu pada alam, jika misal 30 menit atau sesuai waktu yang disepakati hujan belum reda, apa boleh buat. Cari lokasi lain yang sudah direncanakan sebelumnya. Atau dari awal memilih lokasi yang terdiri dari outdoor dan indoor.

- Pemilihan Kostum. Banyak perempuan yang memakai baju pengantin atau kebaya beludru yang ga basah pun sudah cukup berat. Nah jika memang ingin mengenakan gaun pengantin atau kebaya ada baiknya memilih ruangan, lihat cerahnya langit atau yaudah kembali pada kata pertama "enjoy it" pernah kok kita ini prewedding, pasangan yang memakai gaun pengantin putih di tengah derasnya hujan di kebun teh, lalu dilokasi yang sama prewedding pasangan dengan kebaya beludru super berat. Paling pas sesi selesai kerokan karena masuk angin, hihihi.

- Properti Prewedding. Ini optional sih sebetulnya. Karena hujan bisa sangat menyenangkan. Kita sih kalau ada foto prewedding, suka bawain properti prewedding seperti gitar, buku, dan tak lupa bawa payung. Jika prewedding berlokasikan di kawah putih, tak usah resah. Banyak sewaan payung keliling dengan harga hanya 10 ribu saja, dikembalikan saat sudah selesai alias ga pake jam-jam an.

Prewedding di musim hujan bisa menyenangkan kok. Ini ada beberapa contoh prewedding di musim hujan mulai dari yang gerimis romantis hingga deras yang bikin makin romantis yang bisa di cari di google biar inspirasi dan kreatifitas bisa terpancing. Memang banyak hal menarik di saat prewedding hujan turun, menjadi cerita baru yang bahagia bagi semua pasangan. Kami selaku penyedia jasa prewedding juga pernah mengalami foto prewedding di tengah guyuran hujan, yang semakin membuat suasana jadi anggun nan mempesona.

0 comments:

Terima Kasih telah mampir dan membaca artikel, seandainya ada terdapat kesalahan silahkan post di kotak komentar dibawah ini, dan apabila dirasa artikel ini bermanfaat silahkan share ya :))